Forum Group Discussion (FGD) dengan Tema “Terwujudnya Sosial Budaya dan Lingkungan Hidup yang Berkualitas serta Tangguh Bencana”

Ngawi, 31 Oktober 2023. Bappeda Ngawi mengadakan Forum Group Discusssion (FGD) sesi kedua (2) dengan tema "Terwujudnya Sosial Budaya dan Lingkungan Hidup yang Berkualitas Serta Tangguh Bencana". Forum ini dilaksanakan di Aula Bappeda Kabupaten Ngawi dan dihadiri oleh Dinas Sosial, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Lingkungan Hidup, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Dinas Komunikasi Informatika, Statistika dan Persandian, Dinas Perhubungan yang diwakilkan Pejabat Struktural.
Forum dibuka Kepala Bidang Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah dan menghadirkan Tenaga Ahli dari Universitas Brawijaya.
Forum ini juga menghadirkan beberapa Stake Holder, diantaranya TPS3R Alam Lestari, Pendamping Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH). Selama sesi diskusi kelompok, peserta forum berkesempatan untuk bertukar gagasan dan pengalaman dalam upaya menciptakan masyarakat yang lebih kuat, berkelanjutan, dan tangguh dalam menghadapi bencana alam. Mereka juga merumuskan rekomendasi konkret yang akan disampaikan kepada pemerintah untuk memandu kebijakan dan tindakan di masa depan.
Forum Group Discussion ini merupakan salah satu langkah penting dalam menghadapi tantangan kompleks yang dihadapi. Dengan kolaborasi lintas sektoral dan pengetahuan yang beragam, diharapkan bahwa upaya-upaya menuju terwujudnya sosial budaya dan lingkungan hidup yang berkualitas serta tangguh bencana akan semakin membuahkan hasil positif.
Scroll to Top