📍 Musrenbang RPJMD 2025–2029
🗓 Selasa, 6 Mei 2025
📌 Pendopo Wedya Graha, Kabupaten Ngawi
Pemerintah Kabupaten Ngawi melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) menyelenggarakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) sebagai bagian dari proses penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2025–2029.
Dengan mengangkat tema “Semesta Berencana”, forum ini mempertemukan berbagai pemangku kepentingan—mulai dari OPD, DPRD, Forkopimda, perwakilan kepala daerah sekitar, direktur perlindungan tanaman pangan, akademisi, dunia usaha, hingga tokoh masyarakat dan organisasi kemasyarakatan.
✨ Tema ini mengandung semangat besar:
Menuju Lumbung Pangan Nasional yang Maju, Mandiri, dan Berkelanjutan—demi terwujudnya masyarakat Ngawi yang Sejahtera dan Berakhlak melalui semangat gotong royong.
Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, ST., MH., dalam sambutannya menegaskan komitmen untuk membangun daerah melalui inovasi sektor pertanian, khususnya Pertanian Ramah Lingkungan Berkelanjutan (PRLB) serta penguatan SDM, infrastruktur, ekonomi, dan tata kelola pemerintahan.
🛠 Dalam perumusan RPJMD, dirancang 5 misi utama:
1️⃣ Peningkatan kualitas SDM (pendidikan, kesehatan, jaminan sosial)
2️⃣ Penguatan ekonomi melalui diversifikasi pertanian & industrialisasi
3️⃣ Pelayanan publik berbasis teknologi informasi
4️⃣ Aksesibilitas dan konektivitas antarwilayah
5️⃣ Stabilitas dan kondusifitas wilayah
💡 Tidak hanya forum diskusi, Musrenbang kali ini juga menghadirkan layanan langsung bagi masyarakat:
✅ Dinas Dukcapil membuka layanan perekaman e-KTP & aktivasi aplikasi Identitas Kependudukan Digital (IKD)
✅ Dinas Pertanian menghadirkan produk-produk organik dan inovasi pertanian
✅ Dinas Kesehatan memfasilitasi cek kesehatan gratis untuk pengunjung
Kolaborasi lintas sektor ini menjadi wujud nyata semangat Semesta Berencana—membangun masa depan Ngawi dengan melibatkan seluruh unsur masyarakat. 🌱💚