Badan Perencanaan Pembangunan Kabupaten Ngawi melalui bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia mengadakan Forum Group Discussion (FGD) bersama 13 OPD mitra terkait yang menangani Tata Kelola Pemerintahan. FGD dipimpin langsung oleh Kepala Bidang PPM Erna Indrawati didampingi Perencana Ahli Muda bidang Pemerintahan Guruh Mardiantoro, Rabu (17/4/2024) di Aula Gedung PKK Kabupaten Ngawi.
FGD tersebut bertujuan untuk mengidentifikasi potensi yang dimiliki oleh masing-masing OPD dalam mewujudkan kesejahteraan dan ketentraman di Kabupaten Ngawi. Hal ini akan menjadi landasan untuk menyusun program dan kegiatan pembangunan dalam RPJPD ke depan. Ada beberapa Isu Krusial yang berhasil diidentifikasi, antara lain terkait masalah kemiskinan. “Saat ini Kabupaten Ngawi masih menghadapi tantangan serius dalam mengatasi kemiskinan. Hal ini menuntut perencanaan yang matang untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat”, ujar Kabid PPM. Isu kedua adalah terkait keamanan dan ketentraman wilayah sehingga diperlukan upaya lebih lanjut untuk memperkuat keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut. Isu yang ketiga terkait kesehatan. Tingginya angka stunting merupakan tantangan serius dalam aspek kesehatan masyarakat. Karena itu diperlukan program kegiatan yang fokus untuk mengatasi masalah ini, termasuk upaya pencegahan dan penanggulangan stunting.