Bidang Litbang membersamai Dinas Perhubungan dalam inovasi SIPENGARAH (Sistem Informasi Pengujian kendaraan bermotor Ngawi Ramah)

Dalam beberapa tahun terakhir, pertumbuhan jumlah kendaraan bermotor di jalan raya telah menjadi sorotan. Fenomena ini, meskipun mencerminkan pertumbuhan ekonomi positif, juga mengindikasikan tantangan serius yang harus diantisipasi. Kendaraan terus berkembang dengan beragam jenis dan merek, menciptakan masalah seperti peningkatan risiko kecelakaan lalu lintas dan dampak polusi udara. BIdang Litbang membersamai Dinas Perhubungan Kabupaten Ngawi telah merespons masalah ini dengan program inovatif, yaitu aplikasi SIPENGARAH (Sistem Informasi Pengujian Kendaraan Bermotor Ngawi Ramah). Aplikasi ini menjadi platform efisien untuk pengujian kendaraan bermotor. Selain membantu pemohon dalam pengajuan pengujian, SIPENGARAH juga memberikan kemudahan administratif dan informasi cepat serta akurat. Integrasinya dengan Kementerian Perhubungan juga memungkinkan penerbitan smartcard dan sertifikat hasil uji elektronik. Penggunaan aplikasi berbasis web ini menyederhanakan operasional pengujian dan memfasilitasi pemantauan jarak jauh. Melalui inovasi ini, Pemerintah Kabupaten Ngawi menunjukkan komitmen dalam memastikan pengujian kendaraan yang efisien, tepat, dan ramah lingkungan.

Scroll to Top