Pemerintah Kabupaten Ngawi Gelar Gerakan Pangan Murah untuk Pengendalian Inflasi Daerah Menjelang Natal dan Tahun Baru

Ngawi, 7 Desember 2023 – Dalam upaya menjaga stabilitas ekonomi dan pengendalian inflasi daerah menjelang libur keagamaan dan tahun baru 2024, Kepala Bidang Perekonomian Kabupaten Ngawi turut serta dalam acara pembukaan “Gerakan Pangan Murah.” Acara ini dibuka oleh Bapak Wakil Bupati di Jalan Serong Alun-Alun Ngawi pada hari Kamis, 7 Desember 2023.

Gerakan Pangan Murah ini merupakan inisiatif Pemerintah Kabupaten Ngawi bersama dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait untuk memberikan solusi terhadap tingginya biaya hidup yang seringkali dihadapi masyarakat menjelang libur keagamaan dan pergantian Tahun.

Kepala Bidang Perekonomian, Bappeda Totok Sugiharto, SE, MM, hadir dalam acara tersebut sebagai representasi dari upaya Pemerintah Kabupaten Ngawi dalam mendukung kesejahteraan masyarakat.”Kehadiran kita di sini adalah sebagai bentuk nyata dukungan terhadap upaya Pemerintah Kabupaten Ngawi dalam memberikan solusi ekonomi kepada masyarakat. Gerakan Pangan Murah diharapkan dapat memberikan akses lebih luas terhadap pangan berkualitas dengan harga yang terjangkau,” ujar Totok Sugiharto, SE, MM.

Dalam sambutannya, Bapak Wakil Bupati menyampaikan pentingnya kolaborasi antar-OPD untuk memberikan kontribusi positif terhadap kesejahteraan masyarakat. “Gerakan Pangan Murah ini bukan hanya tanggung jawab satu bidang, tapi merupakan upaya bersama untuk menjaga daya beli masyarakat di tengah-tengah tantangan ekonomi saat ini,” Gerakan Pangan Murah tidak hanya melibatkan OPD terkait, tetapi juga melibatkan pelaku usaha lokal yang memberikan kontribusi produk pangan dengan harga terjangkau. Selain itu, kegiatan ini juga memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai cara memanfaatkan pangan secara optimal.”Kami berharap dengan adanya Gerakan Pangan Murah, masyarakat dapat merasakan dampak positifnya, terutama dalam menjaga daya beli dan ketersediaan pangan selama libur keagamaan dan tahun baru,” tambah Totok Sugiharto, SE, MM.

Dengan diselenggarakan Gerakan Pangan Murah, diharapkan dapat memberikan solusi konkret dalam pengendalian inflasi daerah dan memberikan manfaat positif bagi masyarakat Kabupaten Ngawi. Acara ini menjadi langkah nyata Pemerintah Kabupaten Ngawi dalam memberikan dukungan kepada masyarakat di tengah tantangan ekonomi yang dihadapi.

Scroll to Top